Menu

Selasa, 28 Mei 2013

Sambil Pukuli Warga, Sheikh Salafi Nyatakan Dirinya Tuhan

http://islamtimes.org/images/docs/000268/n00268467-b.jpg

"Ketika Asir memukuli saya, dia menghina saya. Dan ini tidak cukup baginya, karena dia mulai menghujat dan menyebut dirinya Tuhan. Dia berkata 'apa yang kau katakan tentang Allah. Akulah Allah'."

Seorang Sheikh Libanon yang memprovokasi selalu kekerasan sektarian di Libanon telah menyatakan dirinya sebagai Tuhan.


Sampai saat ini, penganiayaan warga Libanon khususnya di wilayah Sidon oleh kelompok-kelompok ekstremis Salafi yang terkait dengan Sheikh Ahmed al-Asir masih terus berlanjut.   Mereka menangkap dan memukuli warga Libanon.

Sebuah situs berita Libanon mengatakan bahwa milisi yang berafiliasi dengan Sheikh al-Asir menangkap seorang warga Sidon, Mohammed Abu Dzuhur dan memindahkannya ke kantor Asir. Di depan Asir, warga Sidon itu dipukuli tanpa ampun.


Ketika Abu Dzuhur meminta tolong pada Asir, sheikh Salafi itu malah bergabung dengan milisi itu dan memukulinya. Rahang Abu Dhuhur pun patah  dan bagian tubuhnya yang lain terluka.


"Ketika Asir memukuli saya, dia menghina saya. Dan ini tidak cukup baginya, karena dia mulai menghujat dan menyebut dirinya Tuhan.  Dia berkata 'apa yang kau katakan tentang Allah. Akulah Allah'."


Sebelumnya, Asir bukan sosok yang terkenal di Libanon. Dia mulai terkenal sejak maju ke depan dan mengambil posisi ekstrim terhadap Hizbullah dan tokoh Syiah lainnya.


Salafi di Libanon adalah cabang dari gerakan Jihadis, Takfiri, dan Wahhabi.


Asir juga dijuluki sebagai 'Sheikh Masalah' karena selalu berusaha meningkatkan kekerasan etnis dan sektarian dengan bantuan negara-negara asing di Libanon.

sumber:http://islamtimes.org

0 Komentar di Blogger
Silahkan Berkomentar Melalui Akun Facebook Anda
Silahkan Tinggalkan Komentar Anda
http://tusoh.blogspot.com/

0 komentar: